IAIN Imam Bonjol Padang alih status menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang pada tahun 2017. Sejarah panjang IAIN IB Padang menjadi pelopor lembaga pendidikan berbasis Islam di wilayah sumatera bagian tengah (Sumbar, Riau, Jambi dan Kep. Riau)

Pada tahun 2017 ini, usulan perubahan status menjadi UIN dibarengi dengan keinginan untuk mendidirikan Fakultas Sains dan Teknologi (Saintek).

Pada tahun 2019 izin pembukaan Program Studi Matematika (S1) dan Program Studi Sistem Informasi (S1) disetujui. Prodi Ini merupakan prodi baru yang menjadi cikal pembentukan Fakultas Sains dan Teknologi

Pada 8 Januari 2020, secara resmi Fakultas Sains dan Teknologi dimandatkan pada pimpinan dekan Fakultas Sains dan Teknologi, Dr. Yasrul Huda. Pada tahap awal dekan didampingi oleh 2 (dua) orang wakil dekan yaitu bidang akademik dan bidang administrasi keuangan. Posisi Wakil Dekan I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan diisi oleh Dr. Nana Sepriyanti, S. Pd, M. Si dan Wakil Dekan II Bidang Administrasi, Keuangan, dan Perencanaan diisi oleh Dr. Yulia, M. Pd.

Pada tahun 2021, Rektor mengangkat Bapak Nurus Shalihin, Ph.D. sebagai Dekan Fakultas Sains dan Teknologi untuk periode 2021 – 2025. Dekan masih didampingi oleh 2 (dua) orang wakil dekan yaitu bidang akademik dan bidang administrasi keuangan. Wakil Dekan I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan diisi oleh Dr. Novizal Wendry, MA. dan Wakil Dekan II Bidang Administrasi, Keuangan, dan Perencanaan diisi oleh Dr. Yulia, M. Pd.